HANOK_rumah ku kelak [amin ya ALLAH]

HANOK_rumah ku kelak [amin ya ALLAH]
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi yang lainnya. Semoga blog ini mendatangkan manfaat untuk saudara. Annyeonghaseyo. Korea Selatan, tunggu aku menyapamu

Minggu, 17 Juni 2012

Muncul atau Tenggelam


Assalamualaikum wr.wb.
Karya yang membuat kita ada. Kata-kata ini yang membuat jemari ini bergerak untuk segera merangkai kata dan membaginya pada anda semua. Pun sama saat ada perkataan seperti ini. Bergerak maju hadapi tantangan yang menghadang atau diam tertindas dan menghilang.
Ahad, 17 Juni 2012. Sejak pukul 08.00 WIB-12.00 WIB seandainya saya tetap berdiam diri di kamar kos dan hanya menghabiskan waktu untuk facebook-an, twitter-an, browsing, searching, googling, dan bermalas-malasan di kamar, tentu saya tidak akan mendapatkan pengalaman berharga ini. Menghabiskan waktu hanya untuk mengeluh dan berdiam diri, segera sadar dan tinggalkanlah rutinitas itu wahai diri ini.
Bangun, bergeraklah dan bergegas menuju ke majelis ilmu. Diri ini senantiasa bersyukur padaNya dapat menghadiri majelis ilmu spesial dari pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB. Pun rasa syukur bukan untuk dipikirkan ataupun diucapkan saja, tapi haruslah ditindak lanjuti dengan sikap atau perbuatan. Bergejolak gelora dalam diri ini untuk bertindak lebih lebih dan lebih agar menjadi orang hebat. Majelis ilmu hari ini menyuguhkan pengalaman-pengalaman hebat dari berbagai orang hebat disekitar kita yang dapat diambil ibrohnya. Yang dapat dipelajari dari majelis ini diantaranya adalah jangan dengan mudahnya atau secara sembarangan menilai orang dan menggolonkannya dalam kelas-kelas yang diciptakan oleh diri sendiri. Jangan asal menilai bahwa orang ini baik, buruk, jahat, dll. Pemateri menceritakan beberapa cerita nyata dan meyentuh hati dari berbagai sisi dan pendekatan. Yang sangatlah jelas yaitu bahwa kita harus berteman kepada siapa saja karena Islam mengajarkan umatnya untuk senantiasa membaur dengan masyarakat (orang lain).
Setiap manusia hidup di dunia ini tidak ada yang terlepas dari pelukan masalah, dosa, khilaf, putus asa, rendah diri, dan sebagainya. Kini tinggal bagaimana diri ini dapat melepaskan pelukan keburukan itu dan membuangnya jauh-jauh agar tidak kembali lagi. Tanamkanlah dalam hati dan pikiran bahwa diri ini bisa. Karena sejatinya, apa yang dipirkan adalah yang akan terlaksana dan terkabul. Saya berpikir saya bisa, TENTU SAYA PASTI BISA....! Sungguh, majelis ilmu kali ini benar-benar memacu saya untuk menjadi orang yang lebih lebih lebih dan lebih hebat lagi. Jangan menjadi pribadi yang malas karena beranggapan bahwa diri kita tidak merasa penting dan dibutuhkan. Karena sebenarnya banyak orang yang membutuhkan keberadaan kita. Pun sejatinya tidak ada orang yang sibuk, yang ada hanyalah orang yang tidak bisa membagi waktu. Camkan itu. AKU BISA BISA BISA BISA BISA BISA BISA.
Ada pengalaman pembicara yang terlihat jelas di pikiran saya. Dilihat dari sisi diri saya pribadi, saat tadi pembicara berbagi carita awal mula proses berjilbabnya, hati ini kembali tergerak lincah untuk melakukan perubahan menuju ke kebaikan. Memang benar yang dikatakan bahwa akan menjadi apa diri ini, juga pada kenyataannya akan kembali lagi pada diri masing-masing. Saya akan menjadi apa juga akan bergantung bagaimana saya membawa diri saya, akankah menjadi orang biasa-biasa saja, orang baik, buruk, jahat ataukah menjadi seperti apa? sekali lagi dengan tidak menganggap dan merendahkan orang yang belum sepaham dengan diri ini. Pun saat pilihan untuk berjilbab itu ditangguhkan, tentu tidak sedikit godaan yang datang menyapa.
Pembicara cantik ini ternyata sama halnya dengan diri ini. Dulunya pembicara cantik ini gemar mengenakan pakaian yang serba minim dan serba ketat+kekecilan. Agar banyak mendapatkan terpaan angin dari AC, candanya.hehe. Jika pembicara ini sejak tahun 2005 sudah meninggalkan baju-baju jahiliyahnya dan memilih untuk berbusana syar’i, lain halnya dengan diri ini yang masih bergejolak dengan diri sendiri. Diri ini sampai saat ini masih gemar mengenakan pakaina yang serba minim walaupun itu hanya dikenakan di dalam rumah. Memang benar yang dikatakan pembicara, bahwa tidak mudah meninggalkan baju-baju yang serba minim ini. Dan terlebih lagi benar pula perkataan pembicara tadi bahwa apapun yang dikatakan orang terhadap diri ini tidak akan ada benarnya. Melakukan ini salah pun melakukan itu juga salah, serba salah. Jadi jika ingin berbuat baik, jangan hiraukan perkataan orang lain. Diri ini benar-benar ingin syar’i luar dalam, jiwa raga, tapi sampai saat ini diri ini belum banyak mengambil keputusan dan belum mantap berjalan melangkah ke depan, karena masih banyak menghiraukan perkataan orang lain dan masih banyak pikiran-pikiran negatif yang muncul dalam diri ini. Pasang surut keimanan itu pasti ada, sikapilah dengan positif dan hati yang ikhlas.
Perlu digaris bawahi bahwa JILBAB TIDAK MENGHAMBAT REZEKI, karena rezeki tiap manusia sudah diatur dan titentukan olehNya, jadi jangan takut untuk menutup aurat. (*terbukti pembicara berjilbab dan itu tidak menghambat pekerjaanya).
Secara jelas pembicara mengatakan bahwa diri ini harus berteman dengan siapa saja, bagaimanapun keadaan orang tersebut, karena komunikasi dan sosialisasi itu penting adanya. Bayak kisah hebat yang ada dalam setiap individu. Dan diri ini tidak boleh serta merta menilai orang lain semaunya sendiri, tapi bantulah dia, rangkulah dia untuk kembali ke jalannya dengan cara gunakan hati yang lembut dan tulus ikhlas, dengan penuh cinta dan kehangatan, karena Islam mengajarkan umatnya untuk berbuat baik pada sesama.
Ini adalah renungan yang harus disikapi oleh para manusia dan para pendakwah pada khususnya. Bagi para mujahid yang hendak berdakwah, alangkah baiknya *tidak mengekslusifkan diri, bagi para jilbabers tidak hanya berteman dan bertegur sapa dengan para jilbabers saja, kan banyak tuh orang badung yang ingin menjadi orang baik juga, jadi jangan ciptakan jarak tapi membaurlah, dekati mereka, dan rangkul mereka untuk juga ikut berbuat baik dan menjadi orang baik. (*kata pembicara). Orang-orang yang dianggap remeh dan disepelekan oleh kebanyakan masyarakat, tidak untuk dijauhi dan didiamkan saja, tapi untuk didekati, disentuh hatinya, diberi cinta serta kasih sayang, dan dibimbing menuju kebaikan, niscaya “orang-orang pinggiran” ini akan menjadi orang hebat. Kita hidup bukan untuk menjadi manusia angkuh dan acuh terhadap ketidakbenaran, mari luruskan niat untuk berdakwah.
Perilaku akan lebih mengena dan membekas di relung hati terdalam daripada hanya disampaikan dengan kata-kata, bantulah orang-orang disekitar anda dengan hati yang ikhlas dan berbuatlah baik padanya niscaya anda akan didekati oleh kebaikan.





Pembicara yang saya maksudkan yaitu OKI SETIANA DEWI, dan majelis ilmu yang saya datangi yaitu Closing Festival Mahasiswa Islam yang diselenggarakan FMI (Forum Mahasiswa Islam) FMIPA Unnes beserta rohis se-MIPA. Tema: Santun busanaku, baik akhlakku, sehat pergaulanku. Dengan bedah buku Sejuta Pelangi karya Oki Setiana Dewi. Inilah yang dapat saya ambil dari bedah buku bersama Oki pada hari ini.
Kesimpulan: optimis, kerja keras, bersyukur. Kerjakan semuanya sampai tuntas (dengan bekerja keras) serta harapan penuh pada Allah (*yang disampaikan oleh ustadz saat kak Oki selesai membedah buku ke-2nya ini).
Semangat dahwah. Ingat, JANGAN SOK EKSKLUSIF..!!!!

Wassalamualaikum wr.wb.

Read more »

Kamis, 07 Juni 2012

Mau Tahu Lagu Wajib AKSI?


Datang dari barat, datang dari timur, MAHASISWA..!!!!!!!

Penasaran dengan lagu-lagu yang dipekikkan saat aksi?
OK.
Kita mulai dengan lagu wajib para mahasiswa di Indonesia.
Lagu totalitas perjuangan adalah lagu yang sering dibawakan oleh para mahasiswa yang berjuang turun ke jalan melalui pergerakan / aksi-aksi demo untuk menyuarakan isi hati nurani untuk membela kepentingan rakyat banyak atau kepentingan lain yang positif.
Biasanya selama menyanyikan lagu perjuangan mahasiswa ini sambil mengangkat tangan kanan serta mengepalkan jari-jari tinju tangan kanannya. Menyanyikan lagu ini pun juga dengan suara lantang dan tegas sebagai simbol semangat yang berkobar takkan pernah padam.
----

"Totalitas Perjuangan"

Kepada para mahasiswa
Yang merindukan kejayaan
Kepada rakyat yang kebingungan
Di persimpangan jalan
Kepada pewaris peradaban
Yang telah menggoreskan
Sebuah catatan kebanggaan
Di lembar sejarah manusia

- Reff :
Wahai kalian yang rindu kemenangan
Wahai kalian yang turun ke jalan
Demi mempersembahkan jiwa dan raga
Untuk negeri tercinta

Chord Totalitas Perjuangan
"Totalitas Perjuangan"
C G
Kepada para mahasiswa
C G
Yang merindukan kejayaan
C G
Kepada rakyat yang kebingungan
F G C
Di persimpangan jalan
C G
Kepada pewaris peradaban
C G
Yang telah menggoreskan
C G
Sebuah catatan kebanggaan
F G C
Di lembar sejarah manusia
- Reff :
F C
Wahai kalian yang rindu kemenangan
G C
Wahai kalian yang turun ke jalan
F C
Demi mempersembahkan jiwa dan raga
G C
Untuk negeri tercinta

Lagu kesukaan saya.
"Buruh Tani"

Buruh Tani, Mahasiswa, Rakyat Miskin Kota
Bersatu padu rebut demokrasi
Gegap gempita dalam satu suara
Demi tugas suci yang mulia

Hari-hari esok adalah milik kita
Terciptanya masyarakat sejahtera
Terbentuknya tatanan masyarakat
Indonesia baru tanpa ORBA

Marilah kawan mari kita kabarkan
Di tangan kita tergenggam arah bangsa
Marilah kawan mari kita nyanyikan
sebuah lagu tentang pembebasan

Di bawah kuasa tirani
Kususuri garis jalan ini
Berjuta kali turun aksi
Bagiku satu langkah pasti

Buruh Tani, Mahasiswa,Rakyat Miskin Kota
Bersatu padu rebut demokrasi
Gegap gempita dalam satu suara
Demi tugas suci yang mulia

Hari-hari esok adalah milik kita
Terciptanya masyarakat sejahtera
Terbentuknya tatanan masyarakat
Indonesia baru tanpa ORBA

Marilah kawan mari kita kabarkan
Di tangan kita tergenggam arah bangsa
Marilah kawan mari kita nyanyikan
sebuah lagu tentang pembebasan

Di bawah kuasa tirani
Kususuri garis jalan ini
Berjuta kali turun aksi
Bagiku satu langkah pasti

Berjuta kali turun aksi
Bagiku satu langkah pasti
Bagiku satu langkah pasti

Chord gitar Buruh Tani

buruh tani mahasiswa rakyat miskin kota
      BM                                                      

bersatu padu rebut demokrasi
      EM
gegap gempita dalam satu suara
      BM
demi tugas suci yang mulia

      AM BM

hari hari esok adalah milik kita
     BM
terciptanya masyarakat sejahtera
       EM
terbentuknya tatanan masyarakat
    BM
indonesia baru tanpa orba

      AM BM
marilah kawan mari kita kabarkan
     AM BM
di tangan kita tergenggam arah bangsa
     AM BM
marilah kawan mari kita nyanyikan
        AM BM
sebuah lagu tentang pembebasan

    AM BM      
di bawah kekuasaan tirani
  BM
kususuri garis jalan ini
  EM                   
berjuta kali turun aksi
   BM
bagiku satu langkah pasti

  AM BM
berjuta kali turun aksi
  AM BM
bagiku satu langkah pasti
  AM BM
bagiku satu langkah pasti

            AM BM

versi lain chord gitar Buruh Tani

Am
buruh tani mahasiswa rakyat miskin kota
Dm                  Am
bersatu padu rebut demokrasi
Dm                  Am
genggap  demi tatanan masyarakat
Em                  Am
indonesia baru tanpa urban
Reff  :
G                     Am
marilah kawan mari kita kabarkan
G                    A
di tanah kita tergenggam erat bangsa
G                   Am
marilah kawan mari kita yanyikan
G                           Am
sebuah lagu tentang pembebasan
Am
di bawah kuasa tirani
Dm              Am
kususuri garis jalan ini
Dm              Am
berjuta tani turun aksi(kulilapo.info)
Dm            Em
bagiku satu langkah pasti
Ending  : Dm   A   G   C    Em   A

BERJUTA KALI TURUN AKSI BAGIKU SATU LANGKAH PASTI..!!!!


"Darah Juang"

Disini Negeri kami, tempat padi terhampar
Samuderanya.. kaya raya
Negeri kami subur Tuhan….
Di negeri permai ini
Berjuta rakyat bersimbah luka
Anak buruh tak sekolah
Pemuda desa tak kerja
Mereka dirampas haknya
Tergusur dan lapar
Bunda relakan darah juang kami
Tuk bebaskan rakyat
Padamu kami berjanji
Padamu kami berbakti

Diperoleh dari berbagai macam sumber informasi.

Dulu, saat saya belum tahu bagaimana dan apa itu aksi? Apa yang diperjuangkannya pun apa tujuannya? Saya tidak suka dan berpikiran negatif dengan mahasiswa pun setiap orang yang beraksi. Tapi kini? TIDAK!!!! Saya suka AKSI!!
Read more »

Selasa, 05 Juni 2012

Tidak Berteman dengan Orang Buruk dan Tidak Ima'ah (Ikut-ikutan) *beda lho

Assalamualaikum wr.wb.

Sore itu, Senin, 4 Juni 2012 adalah halaqoh spesial. sebelum cerita, alangkah lebih baiknya apabila saya menyampaikan dulu tentang materi mengenai judul diatas.
Referensi: QS. 5 (5), QS. 6 (68), QS. 25 (72), QS. 60 (9), QS. 25 (26-29), QS. An-Nisa (69), dan QS. 5 (35).
Orang kafir yang memusuhi Islam jelas bahwa orang ini tidak boleh dijadikan sebagai teman kita. karena orang buruk seperti ini senantiasa mengajak kita untuk tidak mengikuti jalan Rasul dan menjadikan kita jauh dari Al-Quran.
Adapun teman yang baik yaitu:

  • para Nabi
  • para Sidiq'in
  • para manusia yang mati syahid atau orang-orang sholeh
Ingat!! L-I-N-G-K-U-N-G-A-N sangat berpengaruh terhadap diri seseorang.

Kiranya ini yang saya tangkap dari halaqoh sore itu dan tentunya masih dengan Murabbi yang sama. tapi, yang berbeda pada halaqoh sore itu adalah teman-teman halaqohnya. jujur saja, saya kaget. pada halaqoh ini, dua saudaraku yang sebelumnya liqo bersamaku (biasanya kami liqo dengan teman satu kos angatan 2011 sebanyak 5 orang), kini tidak liqo bersama lagi. Alasannya karena mereka mendapat rekomendasi dari para Murabbi untuk pindah tempat liqo? Kini tinggal kami bertiga (yang satu tempat kos) yang masih liqo bersama, dan pada sore itu hanya kami berdua (yang satu kos) yang datang untuk liqo. Disana kami mendapatkan kejutan baru dari sang Murabbi. Kami (angkatan 2011 kos Basmala "Safana binti Hatim", yang kini kos kami berubah nama menjadi "Ikhwah Rasul" 24) mendapat teman-teman liqo baru, sebanyak empat orang. Jujur, saya dan teman saya yang satu kos merasakan hal yang sama, kaget dan aneh.
Kami berlima yang biasanya liqo bersama, bertanya dan sekedar bercanda saat liqo sehingga suasana liqo menjadi menyenagkan dan asyik. Tapi entah mengapa suasana liqo sore itu terasa sangat lema, kaku, dan membosankan. Walaupun semua yang ada di liqo sore itu juga saudara-saudaraku yang baru dipertemukan olahNya sekarang, tai hanya dua kata "aneh+canggung". Sore itu, sebelum materi liqo disampaikan, kami sating berkenalan satu sama lain. Sudahlah, namanya hall baru dan baru pertama kali dilaksanakan, pasti masih terasa belum nyaman, semoga lambat laun terjalin ukhuwah Isamiyah yang syar'i. semangat kawan.
Sebenarnya, agenda liqo dan berganti-ganti Murabbi dan kawan-kawan liqo bukanlah hal asing bagi saya. Karena sudah sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama, saya sudah dianjurkan oleh keluarga saya untuk mengikuti halaqoh. Tapi kala itu, saya yang masih labil dan polos (hehe, peace guys) hanya mengikuti liqo apabila saya sedang good mood. Kala itu, saya hanya berangkat liqo semau saya sendiri, kalau niat ya berangkat, kalau tidak ya bolos (dan kebanyakan boosnya). Tercatat Murabbi pertamaku bernama Maryati (saya memanggilnya Bu Muryati). beliau adalah kawan seperjuangan kakak pertamaku dan kakak iparku. Waktu itu saya dan teman-teman kira-kira berdelapan, liqo bersama bu Maryati. Saya masih ingat betul, saat lebaran hampir tiba, kami berempat (kalau tidak salah) yaitu saya, seorang saudara sepupuku, dan teman saat di Sekolah Dasarku memeberikan special gift untuk bu Maryati. Oh, the sweetest moment. tapi, lambat laun saya dan kawan-kawan satu demi satu berguguran tidak hadir di halaqoh, pun halaqoh lama-lama tidak ada.
Setelah lama tidak liqo, ada lagi (kawan seperjuangan kakak pertamaku dan kakak iparku) Murabbi baru untuk saya dan saudara sepupuku yang seusia denganku. Waktu itu, Murabbi kami, namanya mbak Fitri. Mbak Fitri ini, mengontrak rumah di depan rumah saudaraku, jadi liqo kali ini bukan saya dan saudaraku yang mendatangi rumah Murabbi, tapi sang Murabbi-lah yang mendatangi rumah kami. Dibandingkan liqo sebelumnya, liqo kali ini belangsung lebih singkat. kami hanya liqo sebentar saja. Namanya SMP dan belum tahu pasti apa itu liqo, jadi ya masih semaunya sendiri.
Sekolah Menengah Atas. Yups, ada Murabbi baru, tak lain dan tak bukan adalah kakak iparku, mbak Khikayah. Dengan kakak sendiri bukannya paling rajin berangkat, tapi saya belum berubah, masih saja berangkat hanya kalau sedang good mood.
Jujur saja, dalam pribadi saya, yang sedari dulu menggugurkan niat saya untuk berangkat liqo adalah kegemaran saya yang menyaksikan drama korea atau apapun itu yang berhubungan dengan Korea. Saat SMP  tidak berangkat karena melihat drama (*Princess Hours, salah satu drama yang saya ingat sehingga saya tidak berangkat liqo) pun saat SMA saya lebih gemar duduk manis di depan televisi untuk melihat mengikuti perkembangan chanel TV Korea kesukaan saya yaitu KBS World (terlebih lagi di hari Jumat sore ada Music Bank). Hesti SMP dan Hesti SMA masih rela tidak berangkat liqo karena kegemaran.
Saat lulus SMA dan harus melanjutkan kuliah di luar kota, saya dimasukkan di kos katakanlah pesantren (rumah prestasi Basmala) dan ada agenda halaqoh juga. Kini halaqoh (Insya Allah) merupakan agenda wajib Hesti. Rapat di Badan Eksekutif Mahasiswa FMIPA, syuro di Sie Kerohanian Islam jurusan Kimia, pun menghadiri rapat-rapat (jika ada), syuro- syuro bergembira (bila ada), kajian-kajian (saat ada), sampai dengan tae-kwon-do (jadwalnya senin, rabu), kini saya tinggalkan karena ada agenda liqo. Sampai-sampai ada yang mengatakan saya sebagai orang saklek. Astaga, miris rasanya, tapi enjoy aja. /(^__^)\
Read more »

Tobat


Assalamualaikum wr.wb.

Pokok bahasan pada halaqoh hari itu (Senin, 28 Mei 2012 pukul 16.00 WIB masih dengan Murabbi yang sama *hehe, baru diposting sekarang sejak hari h) yaitu TOBAT atau yang dalam Bahasa Arab disebut At-Taubah.

TOBAT
  • secara bahasa --> At-Taubah atau Ar-ruju' (kembali)
  • secara istilah --> kembali dekat kepadaNya setelah jauh dariNya atau dapat dikatakan sebagai pengakuan diri atas dosa yang dilakukannya dengan merasa menyesal shingga pada akhirnya berhenti dari kemaksiatan dan bertekad tidak akan mengulanginyadi masa datang.
Lantas, kenapa (harus) TOBAT????!!..???????
1.     karena setiap manusia PASTI mempunyai kesalahan
2.     karena DOSA penghalanga kedekatan manusia dengan Allah swt
Referensi: QS. At-Tahrim (8), QS. An-Nur (31). QS. Hud (90). QS. Al-Baqoroh (222)

Adakah keraguan pada diri ini untuk meninggalkan tobat? sedangkan RASULULLAH saw dalam SEHARI berTOBAT LEBIH DARI 70 KALI. pun pada Riwayat Muslim dikatakan bahwa Rasul BERISTIGHFAR 100 KALI per HARI.

Sebelum berTOBAT, hendaknya kita mengetahui apa saja yang menjadi SYARAT TOBAT, diantaranya:
1.     harus ada rasa PENYESALAN
2.     berkomitmen untuk BERHENTI MELAKUKANNYA
3.     bertekad untuk TIDAK MENGULANGINYA KEMBALI
4.     DILAKUKAN SEBELUM ruh sampai ke tenggorokan (SAKARATUL MAUT) atau sebelum matahari terbit dari barat (KIAMAT)
5.     jika dosa yang dilakukan berkaitan dengan manusia, maka syarat tambahannya:
·         melunasi hak orang tersebut
·         meminta kerelaanya
·         memperbanyak amal kebaikan
6.     empat syarat menutupi kedzoliman:
·         melunasi hak orang tersebut 
·         meminta kerelaanya 
·         memperbanyak amal kebaikan
·         membayarkan hak orang yang telah didzoliminya
7.     setiap orang harus bertobat untuk semua dosa yang telah diperbuatnya
Penyebab dosa kecil menjadi dosa besar, dianyaranya:
1.     apabila dilaksanakan secara terus-menerus (QS. Ali Imran (135))
2.     apabila dosa besar itu dapat diampuni oleh Allah swt dengan bertobat
3.     apabila dilaksanakan dengan rasa bangga ataupun minta untuk dipuji
4.     jika melakukan dosa tanpa sepengetahuan orang lain kemudian menceitakan dosa yang diperbuatnya itu kepada orang lain dengan bangganya
5.     apabila pelakunya orang alim yang menjadi panutan, karena perbuatannya akan dicontoh oleh orang lain
Jadi, tunggu apa lagi? Jangan tunda TOBAT! Ok. /(^__^)\
Ada kisah menarik dari sahabat Rasul yang selalu setia berjihad bersama Rasul, tapi pada suatu masa, sahabat ini meninggalkan satu perang tanpa alasan yang jelas, siapa sahabat ini dan perang apa yang ditinggalkannya? Ia bernama Kaab bin Maliq yang meninggalkan perang bersejarah, yaitu perang Tabuk. Karena sikap yang tidak syar’i ini, maka Kaab bin Maliq mendapatkan hukuman. Pun karena ini, nama Kaab bin Maliq ada dalam QS. At-Taubah. Untuk lenih jelasnya, saudaraku bisa membaca Al-Quran atau bertanya Murabbi atau membaca buku, pun dapat dengan browsing.
Sekian yang dapat saya sampaikan terkait dengan TOBAT. Semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum wr.wb.

Read more »